Manfaat daun salam sangat ramah untuk kesehatan tubuh bagi anggota keluarga yang ada sejak lama dan digunakan untuk obat herbal alami. Daun biasanya digunakan sebagai salah satu bumbu penyedap alami bagi masakan. Selain daun salam dapat digunakan sebagai bumbu masakan, dibalik semua manfaat daun salam juga sangat baik untuk obat alami dapat membantu menyembuhkan beberapa penyakit dan bisa dikonsumsi sebagai minuman atau jamu.
Daun salam untuk masakan biasanya dicampurkan dalam bentuk kering ataupun masih segar. Namun bila digunakan untuk jamu tradisional, sebaiknya pilih daun salam yang masih segar, agar manfaat daun salam dapat membantu dalam penyembuhan penyakit. Sebelum mengetahui apa saja manfaat daun salam lebih jelas, berikut pengenalan lebih dalam tentang bumbu alami masakan ini, daun salam.
Macam-macam Manfaat Daun Salam
Daun salam memang menjadi teman favorit para ibu rumah tangga. Daun yang memberikan aroma herbal yang khas. Bagi mereka kurang sedap rasanya jika tanpa menambahkan daun salam pada masakan mereka. Daun salam sebagai tanaman herbal mampu memberikan manfaat bagi kesehatan. Manfaat daun salam untuk obat sudah sering kita dengar. Yah sesuai namanya, daun salam yang dapat membantu memberikan keberkahan sekaligus obat alami yang sangat ramah. Daun salam merupakan salah satu rempah-rempah dan pengharum masakan dengan nama ilmiahnya Syzgiumpolyanthum yang dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Indonesian bay-leaf atau Indonesian laurey. Daun salam berasal dari pohon salam yang jika tumbuh bisa mencapai tingg 30-60 cm. Memiliki kulit batang berwarna coklat abu-abu dan sedikit bersisik.
Lihat juga:
Manfaat Daun Sirih yang Luar Biasa dari Indonesia
Manfaat Daun Pepaya Bagi Kesehatan Dan Kecantikan
5 Manfaat Daun Pepaya Bagi Kesehatan Manusia
6 Manfaat Daun Binahong Untuk Kesehatan
Manfaat daun salam untuk obat traditional dan kandungan pada daun salam memiliki manfaatnya tersendiri. Contoh beberapa penyakit yang bisa memanfaatkan daun salam untuk pengobatan yaitu, diare dan gangguan pencernaan, sakit maag dan peradangan lambung, asam urat, batuk, hipertensi, kolesterol, juga ampuh untuk penderita obesitas atau kegemukan dan masih ada lainnya. Daun salam untuk obat berberapa penyakit mengandung vitamin A, B kompleks dan Vitamin C yang cukup tinggi.
Daun salam juga mengandung minyak atsiri, zat besi, sitral, kalsium, flavonoid dan zat tannin. Pada daun salam kering terdapat sekitar 0,17 % minyak esensial yang didalamnya mengandung eugenol dan metil kavikol. Ekstrak etanol inilah yang digunakan sebagai anti jamur dan anti bakteri. Kandungan methanol pada daun salam berfungsi sebagai anti cacing. Dan tidak hanya daunnya saja, bagian pohon lain seperti kulit batang, buah dan akar juga dapat digunakan sebagai obat herbal.
Cara Pengolahan Daun Salam
Untuk mengolah daun salam sebagai obat, masyarakat biasnya mengkonsumsi air rebusan daun salam sebagai minuman yang nikmat. Para peneliti menyarankan mengkonsumsi obat daun salam dalam bentuk air rebusan. Walaupun rasanya sedikit pedas, daun salam biasanya diberi tambahan seperti gula aren atau madu. Cara membuat minuman dari daun salam pun cukup mudah. Siapkan beberapa lembar daun salam segar sesuai takaran, cuci dan masak bersama air hingga mendidik dan dinginkan. Bagi yang tidak terbiasa meminum air rebusan daun slam dapat juga mengkonsumsi dalam bentuk kapsul yang sudah dijual di toko obat.
Manfaat daun salam ternyata terdapat enzim pada daun salam untuk mengobati masalah diare dan gangguan pada system pencernaan. Meminum air rebusan daun salam atau teh daun salam dan campur dengan sedikit garam lalu saring dan minum saat masih hangat merupakan ramuan yang mudah untuk diracik. Untuk mengatasi sakit sakit maag dan peradangan lambung akibat luka yaitu dengan merebus daun salam dan beri campuran gula lalu saring. Biarkan air rebusan tadi dingin. Daun salam sebagai program diet anda.
Daun Salam untuk Kecantikan
Pernahkan mendengar jika daun salam untuk kecantikan? Manfaat daun salam untuk kecantikan dan kulit. Memiliki kandungan enzim dan kaya serat, daun salam dapat dijadikan minuman segar yang diminum sebelum tidur. Bagi kamu para ladies, herbal ini bisa kamu coba untuk program diet mu. Manfaat daun salam untuk mengatasi masalah jerawat dan mengencangkan kulit yang membandel dengan mengoleskan air rebusan daun sirih pada bagian yang berjerawat. Daun salam untuk mengatasi rambut rontok berketombe, dan mehilangkan kutu rambut. Setelah membahas manfaat daun salam semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kesehatan tubuh bahkan kecantikan.
Artikel lainnya:
Manfaat Daun Seledri Untuk Kesehatan Tubuh
14 Manfaat Daun Sirih Merah Untuk Kesehatan
4 Manfaat Daun Sirsak Untuk Kesehatan
8 Manfaat Daun Kelor Bagi Kesehatan