Resep sayur asem - Anda tidak pernah menikmati segar dan nikmatnya sayur asem? Keterlaluan. Masakan satu ini adalah menu makanan bagi semua lapisan masyarakat. Selain cara membuat sayur asem mudah, bahan-bahan sayur asem berupa sayuran sangat terjangkau oleh masyarakat kecil. Hal ini membuat masakan ini menjadi andalan untuk dimakan sehari-hari.
Di Indonesia sendiri terdapat beberapa menu khas sayur asam yang tersebar di wilayah-wilayah tertentu seperti di Jawa Barat, DKI Jakarta dan Jawa Tenga atau Jawa Timur. Di daerah-daerah tersebut, resep sayur asem memiliki embel-embel nama berdasarkan domisili nya, yaitu seperti resep sayur asam khas Sunda, sayur asem Jakarta atau Betawi dan Jawa. Dalam artikel ini Kacangpolong.com akan membahas topik resep sayur asem Jawa.
Kabarnya, sayur asem banyak disajikan saat Indonesia sedang dalam keadaan yang jauh dari kondisi makmur, maka bumbunya juga sangat sederhana dan ekonomis dengan sekedar menggunakan buah asam Jawa, cabai dan garam secukupnya. Untuk sayurannya juga sangat beragam dan sangat tidak beraturan.
Lihat juga resep:
Resep Kari Ayam Spesial Enak Dan Mudah
Resep Pepes Tahu Dan Cara Membuat Pepes Tahu Enak
Aneka Resep Pepes Ikan Paling Enak Dan Mudah
Resep Sapi Lada Hitam Enak Dan Menggugah Selera
Kesederhanaan bumbu dan bahannya justru resep sayur asem ini lebih menekankan rasa asam dari buah asam, sehingga sayur asem Jawa ini bercita rasa asam yang begitu menyegarkan saat di mulut. Kenikmatan sayur asem yang terbalut dengan kesederhanaan ini nampaknya hingga sekarang masih menjadi menu istimewa favorit masyarakat di Indonesia. Sampai saat ini menu sayur asam sendiri memiliki variasi yang berbeda-beda berdasarkan asal daerahnya, meski begitu sayur asem memiliki para penggemarnya masing-masing.
Sayur asem khas Jawa ini merupakan makanan khas asli Indonesia yang sangat membumi. Sehingga, masakan ini lebih banyak digemari oleh masyarakat luas karena segar, nikmat dan murah. Berikut adalah uraian singkat mengenai resep sayur asem jawa dan bagaimana cara membuat sayur asam khas Jawa yang segar dan lezat dan dapat membuat Anda ketagihan.
Resep Sayur Asem
Bahan-bahan yang di perlukan:
- 1 ikat kacang panjang
- 200 gram kacang tanah
- 2 buah jagung yang bagus
- 2 buah labu siam
- 1 mangkok daun mlinjo
- 1 mangkok buah mlinjo
- 500 gram daging tetelan dengan kualitas baik
- 3 cm lengkuas
Bumbu yang dihaluskan:
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 7 butir kemiri
- 3 cabai merah
- 1/2 sendok makan asam Jawa
- 2 sendok teh gula merah
- 1 sendok teh terasi
- Garam secukupnya
Cara membuat sayur asem:
- Rebus daging tetelan hingga matang dan empuk.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai merah, terasi dan garam.
- Masukkan semua bumbu yang telah dhaluskan tadi dalam rebusan tetelan.
- Masukkan jagung, kacang tanah dan melinjo dan rebus hingga masak dan
- Masukkan labu siam, kacang panjang dan daun melinjo.
- Masukkan asam jawa dan gula jawa lalu aduk sebentar.
Selesai sudah tahap-tahap dalam mengolah bahan-bahan dan bumbu menjadi sayur asem khas Jawa. Terdapat tips sederhana untuk Anda yang ingin sayur asem yang diolah di rumah menjadi lebih gurih, Anda cukup menambahkan kaldu sapi pada resep sayur asem ini. Jika Anda menghendaki kuah sayur asem ini tetap bening, Anda dapat merebus sayuran di tempat terpisah, jadi kuah sayur asem tidak keruh.
Hidangan khas Jawa ini akan semakin lengkap jika didampingi ikan asin atau kerupuk. Demikian resep sayur asem dan cara membuat sayur asem khas Jawa yang dapat Anda coba di dapur. Semoga sedikit tips dalam artikel ini dapat member manfaat bagi Anda dan sekaligus dapat mengispirasi Anda dalam menyajikan menu kuliner sederhana nan lezat untuk keluarga. Selamat mempraktekkan resep sayur asem ini dan semoga berhasil membuat hidangan yang disukai keluarga.
Resep lainnya:
Resep Sate Padang Asli Enak Dan Leza
Resep Soto Lamongan Ayam Asli Enak Dan Sedap
Cara Membuat Donat Empuk Dan Sederhana
Resep Soto Bandung Paling Enak Dan Mudah